Usaha Sampingan Ibu Rumah Tangga di Desa Mudah

USAHA SAMPINGAN IBU RUMAH TANGGA – Memulai usaha di desa sebenarnya mengasikkan dibandingkan dengan di perkotaan karena tantangannya juga berbeda. Meski terlihat peluang pendapatan uang sedikit, malah jika kita tau apa yang sedang dibutuhkan masyarakat sekitar, malah usaha sampingan Ibu rumah tangga kita akan berpotensi sangat besar.
Kita ambil kesimpulan, faktanya banyak yang kita jumpai ibu rumah tangga yang memulai usaha sampingan dan berujung-ujungnya berkembang dari pada yang gagal. masalah tersebut meliputi kurangya informasi mengenai ide usaha, dan peluang usaha yang ada di sekitar.
Sejatinya ini para ibu rumah tangga sedang merasa kebingungan ingin memulai usaha tapi apa yang benar-benar cocok. Alasanya banyak dari para ibu-ibu senmdiri yang beranggapan, bahwa memulai usaha sangat dekat hubungannya dengan modal yang langsung berpikir besar.
Padahal ini bukan inti pokoknya malah ini bisa menjadi beban utama itu sendiri, modal bukan salah satu penghambat dalam memulai usaha, nyatanya masih banyak jenis usaha yang bisa kita mulai dengan modal kecil.
Jika memang benar masalah diatas banyak menjadi kendala. Maka di bawah ini anda bisa temukan beberapa ide usaha sampingan ibu rumah tangga di desa, dan semoga ide ini akan lebih membantu kita untuk menutupi kebutuhan sehari-hari yang selalu bertambah.

Potensi Usaha Rumahan

usaha Ibu rumah tangga
Cerita Anda.Viva.co.id
Sebelum itu simak terlebih dahulu pelajari tips menemukan potensi diri dan usaha dalam desa untuk itu harus pilihlah dengan tepat dimana produk yang ingin Anda daftar reseller, agen, distributor dll.
  •  Temukan Potensi Diri Terlebih Dahulu

Setiap orang sejatinya selalu memiliki potensi diri masing-masing entah itu terlihat dan muncul dari latar belakang keturunan seseorang, hoby sehari-hari atau bahkan bakat alami yang terpendam.

  •  Temukan Potensi Usaha Anda di Desa 
Kedua lalu temukan potensi bisnis yang ada di disamu, potensi ini bisa anda tanyakan pada orang-orang sekitar, orang tua kita, atau hasil riset kita sendiri, entah penglihatanmu yang condong ke
alam, kuliner, budaya, wisata, atau potensi lainya yang di desa anda bisa menjadi peluang usaha.
  •  Gabungkan Dua Potensi Tersebut
jika semuah potensi-potensi di atas sudah anda penuhi, dengan hasil analis dan timang-timang yang matang dari anda sudah begitu yakin, maka anda siap memulai usaha di desa, dengan penuh impian.
  •  Aksi
Langkah terakhir kini adalah menemukan ide kapan anda mulai beraksi untuk menjalankan ide tersebut, siapkan modal lakukan dengan baik dan jalani tanpa menyerah, sebab usaha itu banyak tantangan maka itu pasang kuda-kuda biasakan diri untuk mengambil keputusan dan dader.

1. Warung Nasi

usaha sampingan Ibu rumah tangga
DiarySivika.com
Warung nasi telah menjadi favorit sarapan masyarakat Indonesia di berbagai daerah. Oleh karena itu usaha sampingan ibu rumah tangga di desa warung nasi ini sangatlah berpotensial, sebab usaha ini memang merupakan kebutuhan sehari-hari masyarakat yang tidak pernah terlepaskan.
Apa lagi waktu kita macam-macam menu nasi yang kita tawarkan bisa membuat masyarakat balik ketagihan, pasti setiap harinya mereka akan membeli sarapan di tempat kita kembali entah itu di pagi hari atau di sore harinya.

Enaknya usaha warung nasi ini, modal yang dibutuhkan tidaklah terlalu besar, kita hanya butuh untuk membeli bahan bakunya pokok sebelum memulainya, pastikan juga tempat anda tempat yang strategis, artinya tempat itu akan selalu dipandang oleh masyarakat lewat setempat.

2. Usaha Pulsa

Salah satu usaha modern yang sedang trend sekarang ini adalah menjual pulsa, di sebabkan mengingat pertumbuhan kebutuhan masyarakat dalam penggunakan Hp jelas akan juga berimbas pada semangkin meningkat dan butuhnya pulsa tak bisa dipisahkan keduanya ini menjadi kebutuhan masyarakat sehari-harinya.
Fakta ini telah menunjukan bahwa benar peluang usaha sampingan ini cukup dan menjanjikan kedepanya. Modal yang kita butuhkan juga tidak besar-besar sekali, cukup sediakan saldo sekitar Rp 500,000 sampai Rp 1 juta, anda bisa mendapat untung yang lebih lagi, caranya mendaftar dan menjadi agen pulsa setelah itu anda bisa pilih melalui Internet atau counter rumahan.

3. Usaha Konveksi atau Menjahit

Keterampilan menjahit memang cukup langka dimiliki oleh orang, namun jika anda memiliki kemampuan tersebut janganlah hanya dianggurkan saja. Karena Anda bisa mendapatkan penghasilan dari membuka jasa jahit, dan cukup terlihat konsumen yang akan menggunakan jasa Anda yakni masyarakat dan juga teman-teman anda.
Untuk memulai usaha ini juga tidak dibebankan dengan modal yang besar, tapi jelas sangatlah potensial. Karena seperti yang kita tau, harga jahit sepotong baju tidaklah murah. Jika anda telah membuka usaha sampingan ini, pasang berupa spanduk atau berupa plang agar masyarakat setempat tau mengenai bisnis anda.

4. Usaha Toko Kelontong

Usaha sampingan Ibu rumah tangga toko kelontong merupakan usaha yang paling cocok untuk usaha sampingan ibu rumah tangga. Toko kelontong memang dibutuhkan oleh masyarakat untuk membeli berbagai keperluan kebutuhan sehari – hari.

Usaha toko kelontong ini juga termasuk usaha yang sangat minim resiko. Anda bisa menjual berbagai perabotan rumah tangga, makanan ringan, sembako, bumbu dapur dan masih banyak lagi keperluan sehari-hari.

5. Usaha Membuat Kue 

Anda memiliki hobby memasak dan anda pandai dalam membuat aneka jenis kue maka hobby anda ini bisa anda jadikan sebagai usaha yang menguntungkan. Anda bisa menerima jasa pembuatan kue untuk berbagai acara. Anda juga bisa membuat aneka jenis kue seperti kue basah dan kue kering.

Modal untuk memulai usaha ini juga relatif murah karena hanya membutuhkan bahan baku yang harga nya murah dan mudah di dapatkan. Akan lebih menguntungkan lagi jika anda menyetok kue dan memasarkannya di berbagai warung dan toko. Dengan begitu pangsa pasar anda menjadi lebih luas.

 6. Jasa Les Privat SD

usaha sampingan Ibu rumah tangga LES PRIVAT
WordPress.com

Kalau kamu punya keyakinan bisa sabar dan punya pengetahuan yang sesuai, bisa mulai dari menawarkan les tambahan untuk anak – anak tetangga. Sekarang ini pelajaran di sekolah lebih rumit dari yang seharusnya dipelajari seperti matematika yang cukup sulit untuk seumuran anak SD. Atau juga bisa bergabung dengan agent pemberi les tambahan terdekat.

7. Rental PS

Suka anak-anak usaha rental PS bisa jadi usaha sampingan Anda. Harga PS yang masih lumayan mahal membuat orang-orang tidak ingin membelinya dan lebih memilih untuk bermain di rental PS terdekat.

Melakoni usaha ini juga bisa sambil urus anak karena hanya perlu pengawasan saja contoh usahan yang tinggal diawasi saja misalnya kita punya warnet, dan sambil jual pertamini digital.

8. Bisnis Online

Berjualan online adalah peluang bisnis yang sangat mudah dilakukan oleh semua orang. Hal tersebut dikarenakan usaha ini hanya bermodalkan internet dan relasi. Berjualan online tidak harus dengan modal yang banyak dan dengan mengharapkan keuntungan yang besar.

Jika kamu ingin barang yang kamu jual melalui media online bertahan lama, kamu harus menggunakan strategi jitu.

Salah satu cara yang dapat kamu lakukan adalah dengan melakukan analisis terlebih dahulu terhadap barang jualan kamu. Dengan melakukan analisis, kamu dapat mengetahui produk apa saja yang sedang banyak digemari saat ini.

9. Usaha Katering Makanan Walau Kecil-kecilan

Catering merupakan bisnis yang banyak beredar saat ini. Hal tersebut dikarenakan usaha sampingan ini mudah untuk dijalani. Apalagi, jika yang menjalankan usaha ini adalah ibu rumah tangga yang gemar memasak. Ini akan menjadi sebuah jenis usaha yang sangat mengasyikkan.

Cara mudah yang dapat para ibu rumah tangga lakukan dalam bisnis ini adalah dengan mulai memperkenalkan hasil makanan mulai dari tetangga terdekat, lalu mulai bisa dipasarkan lewat media sosial yang kamu miliki.

10. Usaha Jualan Sayur Keliling

Usaha Sampingan Ibu Rumah Tangga
Maxmanroe.com

Berjualan kecil-kecilan dapat anda jadikan sebagai peluang usaha sampingan yang cocok. Tidak perlu khawatir menyita waktu anda. Anda dapat membuka warung tersebut di pagi hari saja karena biasanya para ibu-ibu pergi membeli bahan masakan mereka saat pagi hari.

Jual beberapa daging dan sayur-sayuran yang biasa menjadi menu sehari-hari. Contohnya untuk daging seperti daging ayam dan ikan, sedangkan untuk sayur seperti kangkung, bayam dan sawi.

11. Usaha kue buatan sendiri

Bisnis ini selain dapat menyalurkan hobi anda dalam membuat kue, anda juga bisa mencoba menjual kue buatan anda sendiri. Membuat kue tentunya bisa anda lakukan saat ada waktu luang seperti saat siang atau sore hari dimana pekerjaan rumah sudah selesai.

Lalu anda bisa menawarkan kue tersebut ke beberapa toko kecil atau anda juga bisa membuka sebuah warung sendiri di rumah.

12. Usaha Aksessoris

Aksesoris seperti gelang, kalung dan anting sangat cocok digunakan sebagai pelengkap dalam berbusana. Latih kreatifitas dan ketekunan anda dalam membuat berbagai aksesoris tersebut untuk dijual.

Tidak perlu memaksakan diri untuk membuat terlalu banyak sehingga anda meninggalkan kewajiban anda sebagai ibu rumah tangga. Cukup membuatnya di kala waktu senggang dan menjualnya dengan harga yang terjangkau.

Lihat Juga : 1001 Peluang Usaha Rumahan Modal Kecil Untung Besar Pilihan

Demikian beberapa informasi usaha yang bisa anda kerjakan di rumah masing-masing kushusnya untuk para kaum ibu-ibu, baik timakasi anda telah mau datang dan membaca artikel, usaha sampingan Ibu rumah tangga di desa, sampai jumpa juga di artikel-artikel lainya dan, babbaayy.

hOMEpAGE

Tinggalkan komentar